Cara Jitu Mendapatkan Nilai Bagus di Kampus


sumber foto: merdeka.com

Seberapa  sih Nilai buat kamu??


NILAI??’’
Pentingkah nilai dalam kehidupan ini??? Kata guru gue dulu waktu SMP nilai adalah sesuatu yang berharga. Makanya banyak yang mati-matian berusaha untuk mendapatkan nilai yang bagus. Tapi apakah anda merasa puas???, nilai juga berpengaruh untuk kehidupan ini misalnya nilai-nilai norma yang perlu kita terapkan dalam kehidupan bermasyarakat. Nilai yang gue maksud adalah nilai yang diberikan oleh dosen.

Banyak cara yang ditempuh untuk mendapatkan nilai bagus tersebut mungkin dengan cara menyontek, tulis dipaha semua rumus, sok-sok baik dimuka dosen. Traktir dosen, pacarin anaknya dosen, ya gitulah banyak jalan ke roma.

Pada semester ini ya, gue bersyukur bisa dapatkan nilai yang bagus. Gue nggak ngerti apakah ini keberuntungan atau Cuma kesilafan semata . mungkin dosen nggak sengaja nulis angka 6 menjadi angka 9, gue nggak tahu. Tapi, gue percaya itu semua terjadi berkat kerja keras gue. Cielahhh….. sesekali sombong nggak papa ya. 
Ok, bro and sis, lo pasti mau dapatkan nilai yang memuaskan kan>>>>???,  ini dia tips absurd gue untuk mendapatkan nilai yang bagus.

1. Rajin Mengerjakan Tugas

Ini udah pasti bro, rajin kan pangkal kaya ya, tapi guys, rajin yang gue maksud adalah ngerjain tugas. Setiap hari kita pasti dikasih tugas oleh para dosen . nah, kerjakanlah tugas tersebut jangan menunda-nunda. Kalo nggakngerti Tanya ama dosennya atau teman lo yang ngerti. Jangan sok ngerti. Jangan pas mau dikumpul baru lo kerjakan, mampus lo nggak sempat guys. Sempat sih nulis nama doing tapi.

2. kerja kelompok

Rencanakan kerja kelompok dengan tema-temanmu, ajak yang pinter juga, jangan sampai satu kelompok yang bego semua, ntar payah lo orang bukan belajar tapi malah main game PUBG. Kerja kelompok perlusupaya lo semua bisa sharing dan berbagi tentang materi kuliah. Tuh bisa nambah ilmu kan>>???

3. aktif dikelas

Nah ini juga berpengaruh guys, dosen pasti memperhatikan lo semua kalau saat ngajar. Walaupun lo dibelakang. Beliau pasti tahu orang yang sering nanya, sering jawab dan selesaikan soal. Aktif dikelas bukan dalam arti lo harus agresif ya, misalnya morotin celana teman dari belakang, bikin konser dibelakang kelas, lempar-lempar buku cetak …..no no bukan itu ya,,,

4. ikuti prosedur dosen

Ini yang paling malas mahasiswa  biasanya, tidak mengikuti prosedur dosen. Setiap dosen punya aturan masing-masing. Ikuti aja aturan mainnya misalnya kalo beliau bilang kumpul tugas jam 10 pagi, kumpullah tugas mu tepat waktu, jangan baru malamnya lo ketuk-ketuk pintu rumah dosen untuk ngumpul tugas atau titip sama anak gadinya yang cantik sekalian modus. Jika beliau bilang bawa buku cetak ya bawalah, kalau beliau nyuruh jangan terlambat di jam pelajarannya ya jangan telat, kalo beliau nyuruh kerjakan persentasi tentang bisinis manajeman jangan lo kerjakan persentasi tentang tutorial mobile legand.

5. sering konsultasi

Seringlah konsultasi dengan dosen, konsultasi dalam hal materi kuliah, bukan konsultasi bagaimana cara menjadi cowok cool. Beliau pasti ingat dengan nama anda.

6. usahakan nama anda dikenal dosen

Caranya adalah buatlah kesan yang baik dengan beliau contonya membantunya mengetik, menjawab pertanyaannya dikelas, mengerjakan soal di papan tulis. Jangan dengan cara yang ekstream seperti coret-coret dinding kelas dengan namamu biar dikenal, bikin demo biar terkenal, ribur dikelas dengan sebutin nama selingkuhannya si dosen.

7. ujiannlah dengan baik

Saat ujian persiapkanlah diri anda dengan mateng, belajar sebelumnya, dan jawablah soal-soal dengan baik dan rapi. Jangan begadang malamnya sebelum ujian.

8. lengkapilah catatan

Catatan lengkap dan rapi membuat anda bergairah untuk belajar, jangan pake tulisan cakar ayam atau tulisan dokter ingat!!!! Lo kuliah bukan kasih resep obat!!!!. Tulislah poin-poin saat dosen lagi menerangkan.

Itu aja guys , mudah-mudahn nilai anda bagus semester ini ya, coment dibawah ya….




1 comment:

  1. ayo segera bergabung dengan saya di D3W4PK
    hanya dengan minimal deposit 10.000 kalian bisa menangkan uang jutaan rupiah
    ditunggu apa lagi ayo segera bergabung, dan di coba keberuntungannya
    untuk info lebih jelas silahkan di add Whatshapp : +8558778142
    terimakasih ya waktunya ^.^

    ReplyDelete

Pages